Materi Pramuka

Rangkuman Materi SKU Tingkat Penggalang RAMU


Dapat memberikan salam pramuka, dan tahu maksud dan penggunaanya
-          Salam janji, yaitu tanda penghormatan yang dilakukan setiap pramuka sewaktu mendengar Trisatya saat dibacakan ( dalam acarapelantikan/ ulang janji.
-          Salam hormat, yaitu tanda penghormatan yang diberikan para pramuka yang ditujukan kepada pramuka utama ( presiden ), bendera kebangsaan merah putih, tamu-tamu Negara, dan jenazah.
-          Salam biasa, yaitu tanda penghormatan yang diberikan atau disampaikan kepada sesama pramuka.
Tahu arti lambang Gerakan Pramuka
Lambang gerakan pramuka yaitu tanda atau symbol pengenal yang bermakna kiasan yang memiliki nilai serta punya kaidah yang wajib dimiliki oleh setiap anggota gerakan pramuka.
Makna kiasan lambang gerakan pramuka :
a.       Buah Nyiur dalam keadaan tumbuhdinamakan CIKAL, yang dimaksud adalahpenduduk asli yang pertama yang menurunkan generasi baru. Kiasan ini mempunyai makna bahwa setiap Pramuka merupakan INTI dari kelangsungan hidup bangsa.
b.      Buah nyiur dapat bertahan lama dalam keadaan apapun juga, maksud dari kiasan iniadalah setiap pramuka kuat dan sehat jasmani serta rohaninya.
c.       Buah nyiur dapat tumbuh dimana saja, yang membuktikan setiap pramuka dapat menyesuaikan dirinya dengan lingkungan (masyarakat) dimanapun dia berada dan dalam keadaan yang bagaimanapun juga.
d.      Pohon nyiur tumbuh kurus keatas, merupakan kiasan bahwa setiap pramuka mempunyai cita-cita yang tinggi, lurusdan benar. Tidak mudah terombang-ambing atau terpengaruh.
e.       Akar pohon tumbuh kuat dan erat didalam tanah, artinya setiap pramuka mempunyai tekad dan keyakinan yang kuat berdasarkan keyakinan yang baik dalammencapai tujuan.
f.       Nyiur adalah pohon yang serba guna, dari akar sampai ke ujung atas pohonnya, mengkiaskan bahwa setiap pramuka adalah manusia yang berguna dan membaktikan diri dan tanah airnya (Negara)pohon nyiur mempunyai kegunaan yang banyak (multiguna), missal:
1.      Akarnya dipergunakan untuk obat
2.      Batangnya dapat dipergunakan untuk tiang rumah (pondok), untuk jembatan dan kayu bakar.
3.      Buahnya dapat dimakan atau dapat dimakan atau dapat diolah untuk mendapatkan minyak.
4.      Air buahnya dapat diminum
5.      Janur (daun mudanya) dapat dibuat hiasan
6.      Daun pohon kelapa dapat dibuat atap rumah
7.      Tulang daunnya untuk sapu lidi
8.      Tempurung (batok kelapa) dapat dibuat alat-alat rumah tangga atau barang kerajinan
9.      Kulit buahnya dapat dipergunakan untuk membuat keset (alas Kaki), atau tambang, dan dsb.

Tahu cara menggunakan bendera kebangsaan Indonesia, tahu sejarahnya dan tahu arti kiasan warna-warnanya.
A.     Cara penggunaanya:
1.      Dikibarkan dari pagi sampai petang
2.      Untuk mencegah dari kerusakan atau kotor, bendera merah putih dapat di turunkan jika turun hujan lebat
3.      Bendera merah putih dikibarkan selalu lebih tinggi  dibandingkan bendera-bendera organisasi lainnya
4.      Bendera merah putih dikibarkan sejajar jika dikibarkan bersama-sama bendera Negara-negar lain
5.      Bendera merah putih dikibarkan selalu paling kanan. Jika dibuat untuk hiasan atau lain-lainnya, warna merah ditempatkan di sebelah kanan warna putih
6.      Bendera merah putih tidak boleh kotor, digambari, dicorat-coret
7.      Bendera Merah Putih tidak boleh menyentuh tanah
8.      Bendera Merah Putih selalu di simpan di tempat Baik dan Bersih
9.      Pengibaran Merah Putih yaitu pada hari-hari besar Nasional
10.  Cara Pengibaran setengah tiang dilakukan jika pada hari berkabung. Caranya adalah bendera dinaikkan sampai ke puncak tiang, baru kemudian diturunkan sampai setengah tiang. Demikian pula cara menurunkannya, bendera merahputih dinaikkan terlebih dahulu ke puncak tiang bendera lalu kemudian diturunkan
11.  Bendera merah putih jika dipergunakan sebagai penutup peti jenazah. Maka warna merah diletakkan sebelah kanan jenazah

B.     Sejarah bendera merah putih
Penggunaan merah putih sudah terilhami oleh sejaran nenek moyang kita. Pada jaman kerajaan Majapahit, sudah ada yang namanya bendera berwarna merah putih, kemudian ada pasukan yang namanya Gula Kelapa yaitu pasukan yang menggunakan pakaian berwarna merah dan putih.
Pada masa pergerakan, warna Merah dan Putih ini sering dipakai sarana perjuangan dengan cara pemasangan hiasan/dekorasi di ruangan-ruangan pertemuan ( seperti misalnya pada acara kongres pemuda II ). Banyak organisasi kepemudaan/pergerakan yang menggunakan warna merah dan putih, seperti misalnya PNI.
Serba-serbi Bendera Merah Putih
1.      Bendera Merah Putih pertama kali di jahit oleh ibu Fatmawati ( istri presiden RI pertama ir. Soekarno )
2.      Dikibarkan pertama kali oleh Latief Hendraningrat di halaman gedung yang di pergunakan untuk mengumandangkan teks Proklamasi yaitu di jalan Pegangsaan Timur no 56 Jakarta.
3.      Secara rutin setiap tahun bendera Merah Puitih yang sekarang disebut bendera pusaka dikibarkan dihalaman istana Negara setiap tanggal 17 Agustus, dank arena usianya telah tua. Bendera pusaka digantikan dengan bendera duplikat pusaka.
4.      Bendera pusaka disimpan diruangan sunyi di Monumen Nasional ( Monas) Jakarta.
Tahu Sejarah Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Lagu kebangsaan Indonesia di ciptakan oleh Wage Rudolf Supratman seorang anggota organisasi kepemudaan yang aktif juga sebagai seorang wartawan. Lagu ini pertama kali dikumandangkan pada pertemuan kongres pemuda II tahun 1928 ( ingat sumpah pemuda ), dengan menggunakan alat music Biola. Pada waktu itu banyak pesrta kongres yang sempat menitikkan air mata ketika mendengar lagu Indonesia Raya. Lagu kebangsaan kemudian di atur dalam pasal 36 UUD 1945.
Dapat menunjukkan sedikitnya ( delapan ) arah mata angin, dapat menggunakan Kompas dan dapat membaca Jam
8 Arah mata angin yang utama:
U
=
Utara ( N )
TL
=
Timur Laut
T
=
Timur ( E )
Tg
=
Tenggara
S
=
Selatan ( S )
BL
=
Barat Laut
B
=
Barat ( W )
BD
=
Barat Daya
1 Hari
=
24 Jam
1 Jam
=
60 Menit
1 Menit
=
60 Detik

Waktu Indonesia Di Bagi Dalam 3 Satuan Waktu, yaitu:
1.      Waktu Indonesia Bagian Barat ( WIB )
2.      Waktu Indonesia Bagian Tengah ( WITA ), dan
3.      Waktu Indonesia Bagian Timur ( WIT )
Penyebutan Sistem Waktu Dapat Dibagi Menjadi Dua Yaitu:
1.      System 24 Jam. Waktu dimulai tengah malam Pk.00.00 hingga Pk.24.00
2.      System 12 Jam. Perbedaan: siang dan malam. Siang dimulai dari jam 6 pagi-6 Sore, Malam Dimulai dari jam 6 Sore- jam 6 Pagi kesokan Harinya.
Dapat mengumpulkan keterangan untuk memperoleh keterangan untuk memperoleh pertolongan pertama pada kecelakaan, dan dapat melaporkan kepada dokter, Rumah Sakit, Pamong Praja, atau Keluarga Korban.
Langkah-langkahnya ialah:
1.      Pertama-tama lakukan prosedur PPPK dan PPGD
2.      Baru mengumpulkan keterangan (informasi ) mengenai korban. Apa saja yang harus menjadi perhatian, yaitu :
a.       Identitas di Korban ( siapakah Namanya dan Berapa Usianya? )
b.      Dimanakah sikorban tinggal ( alamat, dengan siapa korban tinggal )
c.       Bagaimanakah keadaan luka-luka ( cidera ) yang dialami korban? Yang pasti akan menjadi bahan pertanyaan keluarga korban
d.      Bagaimana dan bagaimana situasi lingkungan tempat kejadiaan kecelakaan, kemana kira-kira korban dibawa jika membutuhkan pertolongan lebih lanjut,dsb.
3.      Lalu setelah itu kita menghubungi pihak-pihak yang terkait dengan korban, seperti keluarganya, rumah sakit, atau kepolisian.

Tahu Arti Lambang Negara Republik Indonesia
Lambang Negara Republik Indonesia adalah Burung Garuda Pancasila. Orang yang disebut-sebut sebagai pencipta lambang Negara Republik Indonesia ini adalah MR. Muh Yamin. Burung garuda diambil dari cerita-cerita yang terdapat dalam relief candi-candi kerajaan jaman dahulu, yang menceritakan seekor burung yang gagah perkasa. Burung garuda pun dianggap sebagai lambing tenaga pembangunan yang kuat.
Burung Garuda Pancasila mempunyai bulu-bulu :
1.      Pada sayap-sayapnya  berjumlah 17 helai (  melambangkan tanggal  7 )
2.      Bulu ekornya berjumlah 8 Helai ( melambangkan bulan Agustus )
3.      Berjumlah 19 helai dibawah leher dan pada lehernya 45 Helai ( melambangkan tahun 1945 )
Kepala burung garuda menengok ke sebelah kanan yang bermakna bangsa Indonesia senantiasa bergerak maju kerah pembangunan. Pada dadanya tergantung perisai yang berbentuk jantung, melambangkan keberanian dan kekuatan bangsa Indonesia.
Perisai dengan gambar dari kiasan pancasila adalah :
1.      Gambar Bintang ( sila Pertama )
2.      Gambar Rantai Baja ( sila Kedua )
3.      Gambar Beringin ( Sila Ketiga )
4.      Gambar Banteng ( Sila Keempat )
5.      Gambar Padi dan Kapas ( Sila Kelima )
6.      Garis melintang pada perisai yang digambar tebal melambangkan bahwa Indonesia dilalui garis Khatulistiwa
7.      Kaki burung Garuda Pancasila Mencengkram Sebuah Pita yang Melengkung Keatas. Pada pita itu terdapat tulisan “ Bhineka Tunggal Ika “ yang artinya adalah kita bangsa Indonesia terdiri atas bermacam-macam suku bangsa, kesenian, bahasa, adat istiadat, dan agama, tetapi kita merupakan satu bangsa dengan satu kebudayaan nasional dan satu bahasa nasional. jadi makna intinya adalah berbeda-beda tetapi satu.
Tahu Susunan Pemerintah Dari Tingkat II sampai Ke Desa
Pemerintahan didaerah diatur oleh pasal 18 UUD 1945. Yang kemudian diatur kebih lanjut oleh UU No.5 Tahun 1974 tentang pokok pemerintahan di daerah dan UU No.5 Tahun 1979 tentang pemerintahan desa.



 Perbedaan Desa dan Kelurahan, antara Lain :
No
Desa
Kelurahan
1
2
3



4
Di pimpin oleh kepala desa
Memiliki Hak Otonomi
Mempunyai tanah desa yang digunakan untuk membiayai sebagaian besar keperluan desanya.
Kepala desa dipilih oleh masyarakat
Dipimpin oleh Lurah
Tidak ada Hak Otonomi
Hampir semua dibiayai oleh Negara ( subsidi )


Lurah dipilih atau diangkat negara

Tahu Adat Sopan Santun Pergaulan Indonesia
Adat sopan santun adalah salah satu kepribadian bangsa Indonesia dan sudah sepantasnya para anggota pramuka, mengetahui bagaimana sebenarnya adat sopan santun bangsa Indonesia, misalnya :
1.      Menghormati orang tua
2.      Menghormati tamu
3.      Saling kunjung-mengunjungi ( silaturahmi )
4.      Berbicara lemah lembut
5.      Menghormati dan menghargai tetangga
6.      Bergotong-royong, dsb.
Tahu bahan-bahan makanan yang bernilai Gizi
Zat-zat yang diperlukan oleh tubuh antara lain :
1.      Karbohidrat ( nasi, jagung, ketela pohon, ubi jalar,sagu ) kegunaanya adalah untuk sumber tenaga
2.      Lemak  ( kelapa, kacang-kacangan, mentega, minyak goring dan kemiri ) kegunaanya sebagai cadangan tenaga
3.      Protein dan zat putih telur ( petai, ikan, telur, daging, kedelai / kacang-kacangan ) oleh karena itu  protei dibagi ke dalam protein nabati ( yang berasal dari tumbuhan ) dan protein hewani ( yang berasal dari hewan ). Kegunaanya adalah sebagai zat pertumbuhan.
4.      Mineral ( garam, ikan teri, ikan asin . kegunaannya untuk menjaga  atau memelihara kesehatan.
5.      Buah-buahan dan sayuran ( pisang, wortel, jeruk, papaya, dsb ). Kegunaanya sebagai penjaga atau pemelihara kesehatan
6.      Untuk lengkapnya kita dapat meminum air susu ( kadar vitamin dan mineralnya cukup tinggi ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar